-->

Notification

×

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Hadirkan Dirjenrisbang Kemenristek Dikti, UNP Dukung Indonesia Juara Publikasi Ilmiah Internasional

Saturday, January 28, 2017 | January 28, 2017 WIB Last Updated 2017-01-28T05:13:21Z

Universitas Negeri Padang (UNP) menghadirkan Dirjen Penguatan Riset dan Pengembangan Kemenristek RI, Dr. Muhammad Dimyati guna mendukung penelitian Indonesia bisa setara dengan negara-negara maju. Setidaknya, di Asia Tenggara (ASEAN), penelitian Indonesia bisa sejajar dengan Singapura, Malaysia dan Thailand.

Menurut Rektor UNP, Prof Ganefri, saat ini publikasi ilmiah internasional dari dosen-dosen UNP harus dipacu, agar publikasi ilmiah internasional Indonesia memenuhi target yang diharapkan Kemenristekdikti.

“Bagaimana rincinya informasi tentang hal itu kami menghadirkan Pak Dirjen, Kamis (26/1) pagi,” ujar Ganefri sembari mengungkapkan kegiatan itu dikemas dalam bentuk sosialisasi.

Melalui kegiatan ini diharapkan gairah para peneliti dalam melakukan penelitian semakin meningkat, sehingga dapat berkontribusi untuk meningkatkan daya saing bangsa melalui output yang berkualitas. Ditambahkannya, keluarnya regulasi baru akan memfokuskan para peneliti pada hasil penelitian, bukan terkunci dalam laporan keuangan. Ia akan mendorong penelitian dosen di UNP dengan menyediakan dana penelitian di setiap DIPA satuan kerja (satker).

“Tidak akan ada seorang dosen pun di UNP yang tidak melakukan penelitian,” katanya. Ia menambahkan, sejak UNP berakreditasi A, akan diupayakan gairah meneliti para dosen mengalami peningkatan yang signifikan. Jumlah publikasi di jurnal ilmiah internasional setiap tahunnya akan ditingkatkan.

“Tahun 2017 ini ditargetkan seratusan publikasi ilmiah internasional,” katanya. Untuk meningkatkan penelitian, remunerasi untuk penelitian dan pengabdian kepada masyarakat akan ditingkatkan nilainya menjadi 40%, sama dengan 4 SKS.

Sumber : Padang Today
×
Berita Terbaru Update