-->

Notification

×

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

UNP Bangun Kerjasama dengan Saudi Arabia

Friday, June 2, 2017 | June 02, 2017 WIB Last Updated 2017-06-02T03:02:53Z

Keinginan Universitas Negeri Padang (UNP) untuk menjadi World Class University (WCU) terus dibuktikan. Salah satunya dengan membuka kerjasama internasional. Seperti kerjasama yang dilakukan UNP dengan Arab Saudi Rabu (31/2) lalu.

 Wakil Rektor IV UNP, Prof Dr Syahrial Bakhtiar, bahkan mengusahakan agar mahasiswa UNP bisa memperoleh peluang beasiswa ke Arab Saudi. Seperti King Saud University (KSU), kampus terbesar di Arab Saudi dan dunia Timur Tengah yang kembali membuka Beasiswa untuk Tahun  2017 ini.

 Kami tengah fokus membicarakan tentang langkah kerjasama dengan berbagai pihak dalam memfasilitasi mahasiswa atau dosen UNP untuk mendapatkan berbagai beasiswa.  Bagaimana pendaftarannya serta mengenalkan budaya dan sistem pendidikan yang ada di Arab Saudi. Itulah gunanya kehadiran Mr Majed Abdulwahid Al Betairy di kampus UNP hari ini," ujar Syahrial Bakhtiar, Rabu (31/5) usai acara.

 Dikatakan Syahrial Bakhtiar, menimba ilmu sampai ke perguruan tinggi adalah langkah wajib bagi mereka yang ingin berkarier di bidang yang diharapkan. Namun, bukan persoalan mudah bagi mereka yang berprestasi tapi orangtua tak bisa menyanggupi karena terkendala biaya.

"Sebenarnya banyak jalan bagi mahasiswa berprestasi agar mendapatkan pendidikan lebih tinggi tanpa harus terbebani masalah biaya. Beasiswa dimaksud bisa berupa potongan biaya atau bahkan gratis alias tanpa mengeluarkan uang sepeser pun," ujarnya.

 Sementara itu, Mr Majed Abdulwahid Al Betairy, dengan panjang lebar menginformasikan bagaiaman dunia pendidikan terkini di Arab Saudi. Ada beberapa pilihan beasiswa di Arab Saudi yang terbuka bagi mahasiswa internasional. Salah satunya ditawarkan King Abdulaziz University.

 Universitas yang berlokasi di Jeddah, Arab Saudi, ini menyediakan beasiswa pascasarjana bagi mereka (khusus laki-laki) yang ingin mengambil gelar master maupun doktor di KAU.

Program beasiswa disediakan melalui King Abdulaziz University Scholarships. Sebuah beasiswa penuh yang menyediakan banyak fasilitas bagi kandidat terpilih.

 Universitas ini berdiri pada tahun 2006, dan merupakan satu-satunya universitas di Provinsi Jizan, yang saat ini dipimpin oleh rektornya Dr. Muhammad bin Ali Rabi.

 Ditambahkan Majed, ada beberapa perguruan tinggi negeri di Arab Saudi di bawah Kementerian Pendidikan Tinggi Arab Saudi yang didedikasikan untuk perkuliahan non-agama. Universitas itu untuk memenuhi kekurangan pekerja terampil di Arab Saudi.
×
Berita Terbaru Update